Panen Tomat di Cuntel

Cuntel, Tempatnya menghabiskan waktu di akhir pekan


Cuntel memang memberikan kisah tersendiri bagi kami, telah banyak cerita pengalaman kami di cuntel di tuang dalam tulisan di blog ini. Cuntel yang merupakan desa terakhir untuk menuju pendakian Gunung Merbabu ini memiliki warga yang hangat dan bersahabat, juga memiliki banyak potensi bumi yang melimpah. desa yang di ketinggian 1700 mdpl ini di dominasi para penduduk yang berprofesi sebagai petani. banyak jenis tanaman yang di hasilkan dari tanah di desa Cuntel ini seperti : Kol, Wortel, Sawi, Selada, Terong Belanda, Kentang, dan Tomat. 

Seperti kisah-kisah sebelumya juga, kami menghabiskan akhir pekan kami di rumah bapak Kasman, seorang tokoh masyarakat di desa Cuntel. memang beberapa hari sebelumya (mungkin sebulan sebelumnya) pak kasman menghubungi kami dan mengundang kami untuk datang ke rumahnya, dikarenakan tomat yang telah kami tanam dulu (lihat ceritanya disini) telah memasuki masa panen.

Panen Tomat di Cuntel
Tomat pak Kasman

Kebun pak Kasman dan beberapa kebun di desa Cuntel ini telah dikonversikan menjadi pertanian oraganik dimana sistem budi daya pertanian yang mengandalkan bahan-bahan alami tanpa menggunakan bahan kimia sintetis. produk organik adalah produk yang dihasilkan tanpa memakai pestisida, pupuk kimia, hormon, antibiotik maupun bahan2 kimia tambahan lainnya dan menggunakan bahan-bahan organik

Panen Tomat di Cuntel
Tomat Organik

Hasil tanaman yang dihasilkan di kebun pak Kasman yang berupa  sayur-sayuran, buah-buahan,merupakan  produk yang berdasarkan pengolahan organik dan sangat diburu oleh para penikmat vegetarian dan para pelaku hidup sehat. tanaman-tanaman yang dihasilkan di kebun pak kasman ini merupakan tanaman 100%  bebas dari bahan kimia yang berbahaya. 

Panen Tomat di Cuntel
Panen Tomat

Tanaman yang di hasilkan di kebun pak kasman (yang merupakan tanaman organik) memiliki warna yang menarik, yang terlihat pada tanaman tomat organik beliau. menggundang kami langsung memetik sebanyak-banyaknya untuk dibawa pulang ke rumah sebagai oleh-oleh. 

Panen Tomat di Cuntel
Tomat Siap petik

Desa Cuntel terkenal dengan sentra Terong Belanda, juga di tanam di kebun pak Kasman. terong belanda di kebun pak kasman juga merupakan hasil dari produk tanaman organik dan memiliki warna yang cerah dan menarik

Panen Tomat di Cuntel
Terong Belanda

Begitu juga pada tanaman sayur-sayuran nya, warna hijau cerah mendominasi pada sayur Selada dan sawinya.

Panen Tomat di Cuntel
Selada

Sialnya harga tomat dipasaran lagi jatuh, malah di pedagang harga tomat bisa menyentuh Rp.4000 per kilo nya, meski harga tomat organik pak Kasman di atasnya tetapi harga yang relatif murah ini membuat kesejahteraan para petani tomat jauh dari kata sejahtera. semoga harga tomat di pasaran dapat kembali normal.

Panen Tomat di Cuntel
Sawi Jepang

Jalan Menuju Lokasi

Kalau anda melalui Salatiga atau solo, ambil arah menuju perempatan pasar sapi yang menuju kopeng, sedangkan kalau dari semarang ambil jalur lingkar Salatiga dan ambil arah menuju Kopeng. setelah itu jalan akan menanjak melalui getasan sampai ke pertigaan objek wisata umbul songo, ambil ke arah objek wisata umbul songo tersebut. dan jalan terus melalui jalur pendakian Gunung Merbabu. dan sampai di base camp pendakian Gunung Merbabu disinilah Desa Cuntel.

Panen Tomat di Cuntel
Wortel siap bawa pulang

kordinat Lokasi :


7°25'10.6"S 110°25'04.5"E

lihat foto lebih banyak disini


0 komentar :

Posting Komentar