Pantai Yeh Leh

Menikmati Samudra luas di pantai berbatu


Pulau Bali memiliki kekayaan alam yang sangat luar biasa, keindahan sepanjang pantai yang mengelilingi pulau Bali ini apabila diolah secara maksimal akan menjadikan suatu kekayaan tersendiri bagi sektor pariwisata di Bali, hal ini dapat kita lihat dan kita rasakan begitu banyak spot pantai yang terkenal yang dibicarakan oleh para wisatwan domestik maupun internasional seperti pantai Kuta, Pantai Sanur, Tanah Lot, Pandawa, Dreamland, Pandawa, Blue Point Dll. apabila kita berwisata darat maka sepanjang jalan Gilimanuk sampai Denpasar kita akan melihat pantai-pantai di Bali yang sangat menawan, tetapi masih kalah terkenalnya dengan pantai yang disebutkan diatas tadi.

Gua Maria Gumbrih

Gua Maria Gumbrih, Harmonisasi kedamaian pedesaan


Tidak begitu jauh dari Gua Maria Palasari, ada beberapa Gua Maria lagi, dan masih dalam satu Kabupaten yang sama yaitu Gua Maria Gubrih dan Selabih, ketiga Gua Maria ini masih dalam satu kabupaten Jembrana. Gua Maria Gumbrih terlatak di dalam satu lokasi dengan Gereja Paroki Santa Maria Ratu Gumbrih, berpusat di Desa Gumbrih - KecamatanPekutatan, di Kabupaten Jembrana, Gua Maria ini terletak persis di samping gereja dan masih dalam satu kompleks dengan gereja dan sekolah. Paroki Gumbrih merupakan salah satu paroki perintis di Bali Barat yang dipelopori oleh Pastor Simon Buis SVD, yang dijuluki 'Ida Pedanda Lingsir' yang berarti orang tua yang penuh wibawa, sekitar tahun 1930-an. Beberapa keluarga Katolik dari Gumbrih merupakan bagian dari eksodus yang dilakukan Pastor Buis pada 15 September 1940, bersama dengan beberapa keluarga dari Paroki Tuka, ke ujung barat Pulau Bali dan membuka desa di tengah hutan yang kini terkenal sebagai Desa Palasari --pusat Paroki Palasari. Pembangunan Gereja Santa Maria Ratu (Santa Maria Regina) yang digunakan saat ini telah dirintis sejak tahun 1950 oleh Pastor Nobert Shadeg SVD, dan kemudian diberkati pada 5 Maret 1961 oleh Prefek Apostolik Denpasar Mgr. Hermens